Jasa Pengiriman Makassar
Jasa Ekspedisi

Lakukan 4 Hal Penting Ini saat Menggunakan Jasa Pengiriman Makassar

Memilih jasa pengiriman makassar terbaik saja tidak cukup untuk memastikan bahwa barang yang Anda kirim tiba dengan selamat di alamat penerima. Ada beberapa hal penting lain yang sebaiknya Anda lakukan ketika mengirim barang menggunakan jasa pengiriman.

Pantau Status Pengiriman Barang

Jika Anda tidak mengecek status pengiriman, Anda tidak akan tahu posisi paket Anda. Bisa jadi proses pengiriman paket mengalami kendala sehingga barang belum sampai ke alamat tujuan. Dengan mengecek status pengiriman, Anda juga bisa tahu ketika barang sudah dekat dengan alamat tujuan.

Untuk memantau status pengiriman, Anda cukup menggunakan aplikasi atau situs dari jasa pengiriman yang Anda gunakan. Pelacakan paket sebaiknya dilakukan secara berkala sehingga ketika ada indikasi keterlambatan, Anda bisa langsung menghubungi customer service.

Pahami Syarat dan Ketentuan dari Penyedia Jasa Pengiriman Barang

Setiap jasa pengiriman makassar memiliki syarat dan ketentuan masing-masing. Ada jasa pengiriman yang menerima pengiriman barang yang mungkin tidak diterima oleh jasa pengiriman barang yang lain. Beberapa barang yang sensitif selama proses pengiriman, seperti makanan tertentu, cairan, atau baterai mungkin tidak diterima oleh jasa pengiriman tertentu.

Oleh karena itu, ada baiknya Anda selalu membaca syarat dan ketentuan dari jasa pengiriman yang ingin Anda gunakan untuk mengirim barang. Dengan demikian, barang yang Anda kirim tidak menyalahi regulasi yang ada.

Antisipasi Waktu Sibuk 

Pengiriman barang di waktu tertentu, misalnya mendekati hari raya bisa membuat pengiriman paket mengalami keterlambatan. Pada waktu sibuk, jasa pengiriman menerima banyak barang untuk dikirim sehingga kerap terjadi penumpukan. Agar paket Anda tidak tertumpuk di jasa ekspedisi, sebaiknya Anda mengirim barang lebih awal.

Simpan Bukti Pengiriman

Penting untuk selalu menyimpan resi atau bukti pengiriman. Bukti pengiriman ini sangat penting apalagi jika Anda harus mengajukan komplain akibat barang yang terlambat atau hilang dalam prose pengiriman. Paling tidak Anda wajib menyimpan bukti pengiriman beserta nomor resi hingga barang yang Anda kirim menggunakan jasa pengiriman makassar benar-benar sampai ke tangan penerima yang dituju.

LEAVE A RESPONSE

Your email address will not be published. Required fields are marked *